RANCANG BANGUN REST API MENGGUNAKAN NODE.JS UNTUK PENGELOLAAN RUTE ROBOT AGV DI PT XYZ

Ramadhan, Fazri Egi (2024) RANCANG BANGUN REST API MENGGUNAKAN NODE.JS UNTUK PENGELOLAAN RUTE ROBOT AGV DI PT XYZ. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2024-Fazri Egi Ramadhan-Teknik Informatika-Fulltext - FAZRI EGI RAMADHAN.pdf] Text
2024-Fazri Egi Ramadhan-Teknik Informatika-Fulltext - FAZRI EGI RAMADHAN.pdf

Download (16MB)

Abstract

Proses transportasi komponen otomotif di PT XYZ masih dilakukan secara manual dengan melibatkan tenaga manusia, mendorong PT XYZ untuk mempertimbangkan penggunaan teknologi Automated Guided Vehicle (AGV) guna meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses transportasi. Meskipun penerapan teknologi AGV di PT XYZ dapat memberikan manfaat dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas, terdapat keterbatasan pada sistem AGV. Proses perubahan rute harus dilakukan secara manual dengan memprogram ulang setiap AGV satu per satu, yang memakan waktu dan tenaga besar serta meningkatkan risiko kesalahan dan inkonsistensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi keterbatasan tersebut dengan merancang dan mengembangkan REST API menggunakan Node.js untuk mendukung fungsionalitas sistem manajemen rute AGV. Metode pengujian yang digunakan adalah black box testing untuk mengevaluasi fungsionalitas sistem tanpa memeriksa struktur internal kodenya. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem berhasil memenuhi kebutuhan pengguna dengan tingkat keberhasilan 100% dari 101 skenario pengujian. REST API yang dikembangkan mampu mengintegrasikan data rute AGV dan mempublikasikan serta memperbarui rute melalui broker MQTT. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan solusi yang tepat untuk membantu PT XYZ mewujudkan potensi maksimalnya dalam penggunaan teknologi AGV.

Kata kunci : Automated Guided Vehicle, MQTT, Node.js, REST API

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Teknik Informatika
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 11 Sep 2024 04:49
Last Modified: 11 Sep 2024 04:49
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/613

Actions (login required)

View Item
View Item