PERANCANGAN UI/UX APLIKASI TOKO KUE BERBASIS MOBILE DENGAN METODE DESIGN THINKING (STUDI KASUS TOKO MINI KITCHEN)

Ramadhan, Cahya Gita (2025) PERANCANGAN UI/UX APLIKASI TOKO KUE BERBASIS MOBILE DENGAN METODE DESIGN THINKING (STUDI KASUS TOKO MINI KITCHEN). Other thesis, Sekolah Tinggi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2025-Cahya Gita Ramadhan-Teknik informatika-Fulltext - CAHYA GITA RAMADHAN.pdf] Text
2025-Cahya Gita Ramadhan-Teknik informatika-Fulltext - CAHYA GITA RAMADHAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Search this title on:

Abstract

Tugas akhir ini merancang prototype UI/UX untuk aplikasi
pemesanan makanan tradisional berbasis mobile yang dikembangkan oleh Mini Kitchen. Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi digital, terutama dalam hal kemudahan akses dan peningkatan pengalaman pengguna melalui perangkat mobile, aplikasi ini hadir sebagai solusi untuk memudahkan konsumen dalam memesan makanan secara cepat dan efisien. Proses pengambilan data dilakukan melalui metode wawancara langsung kepada target pengguna untuk menggali kebutuhan, kebiasaan, dan kendala yang mereka hadapi saat melakukan pemesanan makanan. Informasi yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan pendekatan Design Thinking, yang mencakup lima tahapan, yaitu Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Test, guna menghasilkan solusi desain yang tepat sasaran. Dalam proses pembuatan prototype, digunakan tools desain
seperti Figma untuk merancang wireframe hingga high-fidelity design. Pengujian dilakukan menggunakan metode Usability Testing, dengan pendekatan System Usability Scale (SUS) untuk menilai tingkat kegunaan aplikasi. Sebanyak 15 responden turut serta dalam pengujian ini, dan hasil
yang diperoleh menunjukkan rata-rata skor sebesar 89,5, yang mengindikasikan bahwa desain aplikasi Mini Kitchen memiliki tingkat usability yang sangat baik dan diterima dengan baik oleh pengguna.

Kata Kunci: Prototype, UI/UX, Mini Kitchen, Aplikasi Pemesanan Makanan, Design Thinking, Usability Testing.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Teknik Informatika
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 14 Jan 2026 04:53
Last Modified: 14 Jan 2026 04:53
Contributors:
Contribution
Name
NIDN
UNSPECIFIED
Haromain, Imam
0414128604
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/829

Actions (login required)

View Item
View Item