IMPLEMENTASI METODE SEO ON PAGEUNTUKMENINGKATKAN TRAFFIC WEBSITE WISATAEDUKASIDAERAH YOGYAKARTA

Azzahra, Luthfiah Shafa and Mentari, Laisa Nurin (2025) IMPLEMENTASI METODE SEO ON PAGEUNTUKMENINGKATKAN TRAFFIC WEBSITE WISATAEDUKASIDAERAH YOGYAKARTA. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2024-Luthfiah Shafa Azzahra-Sistem Informasi-Fulltext.pdf] Text
2024-Luthfiah Shafa Azzahra-Sistem Informasi-Fulltext.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB) | Request a copy

Abstract

Dengan lebih dari 4,64 miliar website yang dapat diakses melalui mesinpencari seperti Google, persaingan untuk mendapatkan traffic semakin ketat, terutama di sektor pariwisata seperti situs navigasi wisata. Salah satu solusi untukmeningkatkan traffic situs web adalah dengan menerapkan strategi Search EngineOptimization (SEO). Dengan menerapkan strategi Search Engine Optimization(SEO) dapat meningkatkan visibilitas situs web. Penelitian ini memfokuskanpadapenerapan metode Seo On Page pada situs web navigasi wisata menggunakanCMS Wordpress. Tahapan ini mencakup riset kata kunci, struktur heading, pengaturan link, penulisan konten informatif, dan penggunaan alt image. Tujuandalam penelitian ini adalah meningkatkan lalu lintas (traffic), pada situs webnavigasi wisata menggunakan CMS Wordpress. Penelitian ini juga menggunakanpengujian metode kuantitatif digunakan untuk menguji peningkatan traffic situsweb dengan memperhatikan data visibilitas. Dalam penelitian ini berhasil mendapatkan peningkatan traffic, sebelum melakukan optimasi, situs webmemiliki 0 pengunjung. Setelah melakukan optimasi, hasilnya jumlah pengunjungmeningkat menjadi 290, dengan total page view mencapai 541. Selain itu, peneliti juga berhasil menganalisis hasil implementasi pada peningkatan trafficmenggunakan metode Seo On Page, sehingga didapatkan hasil sebagai berikut, page views mengalami peningkatan sebesar 154%. Pengunjung baru mengalami peningkatan sebesar 45%. Organic search mengalami peningkatan sebesar 400%. berdasarkan jumlah Klik mengalami peningkatan sebesar 400%. Peneliti jugamenggunakan pengujian dengan menggunakan teknik pengambilan sampel melalui kuesioner kepada responden yang sesuai dengan kriteria, nantinya datadi olah menggunakan skala likert. Melalui metode ini, peneliti berhasil mendapatkanrata-rata persentase sebesar 84,11% berdasarkan jawaban responden terhadapkuesioner yang telah disebarkan. Hal ini dapat diinterpretasikan bahwaimplementasi Seo On Page pada website navigasi wisata tergolong "Sangat Baik". Angka ini mencerminkan penilaian positif pengunjung terhadap website navigasi
wisata tersebut. Kata kunci: Website, Search Engine Optimization, Seo On Page, Wordpress

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 28 Feb 2025 07:02
Last Modified: 28 Feb 2025 07:02
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/755

Actions (login required)

View Item
View Item