PERANCANGAN ANTARMUKA APLIKASI MOBILE PLOTIAL SURVEI MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING: STUDI KASUS PT. NERDVANA SOLUSI TEKNOLOGI

Maydossiming, Joyse and Faisal, Faralita (2025) PERANCANGAN ANTARMUKA APLIKASI MOBILE PLOTIAL SURVEI MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING: STUDI KASUS PT. NERDVANA SOLUSI TEKNOLOGI. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2025-Joyse Maydossiming-Sistem Informasi-Fulltext - JOYSE MAYDOSSIMING.pdf] Text
2025-Joyse Maydossiming-Sistem Informasi-Fulltext - JOYSE MAYDOSSIMING.pdf
Restricted to Registered users only

Download (11MB) | Request a copy

Abstract

Kemajuan teknologi informasi telah mendorong pengembangan aplikasi mobile yang menjadi elemen penting di berbagai sektor, termasuk perbankan. Aplikasi Plotial adalah platform mobile yang dirancang untuk membantu surveyor memetakan potensi bisnis secara real-time, digunakan oleh salah satu Bank BUMN di Kota Bandung. Namun, aplikasi ini menghadapi tantangan pada antarmuka pengguna, seperti navigasi yang kompleks dan waktu pengisian survei yang lambat, yang mengurangi efisiensi dan pengalaman pengguna. Penelitian ini mengevaluasi kebergunaan aplikasi Plotial menggunakan metode System Usability Scale (SUS) dan merancang ulang antarmuka dengan pendekatan Design Thinking. Hasil evaluasi menunjukkan skor rata-rata kebergunaan sebesar 80,75, yang mencerminkan tingkat kebergunaan yang baik. Meski demikian, variasi skor responden, dengan nilai tertinggi 90 dan terendah 75, mengindikasikan adanya area untuk perbaikan, terutama pada aspek navigasi dan aksesibilitas fitur. Melalui penerapan Design Thinking, penelitian ini menghasilkan rekomendasi desain antarmuka yang lebih intuitif dan efisien, seperti penyederhanaan navigasi dan peningkatan kemudahan akses fitur. Solusi ini diharapkan dapat mendukung proses pemetaan potensi bisnis secara real-time dengan lebih optimal. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan aplikasi survei di sektor perbankan dengan fokus pada peningkatan pengalaman dan efisiensi pengguna.
Kata kunci: UI/UX, Design Thinking, System Usability Scale, Aplikasi Survei

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 25 Feb 2025 02:32
Last Modified: 25 Feb 2025 02:32
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/741

Actions (login required)

View Item
View Item