Perancangan User Interface dan User Experience Aplikasi Penilaian Kinerja Guru Berbasis Web pada TK Identik Islamic School untuk Meningkatkan Efektivitas Guru Menggunakan Metode Design Thinking

Hanifa, Izzatuna (2024) Perancangan User Interface dan User Experience Aplikasi Penilaian Kinerja Guru Berbasis Web pada TK Identik Islamic School untuk Meningkatkan Efektivitas Guru Menggunakan Metode Design Thinking. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2024-Izzatuna Hanifa-Sistem Informasi-Fulltext - IZZATUNA HANIFA.pdf] Text
2024-Izzatuna Hanifa-Sistem Informasi-Fulltext - IZZATUNA HANIFA.pdf

Download (9MB)

Abstract

Penilaian kinerja guru merupakan komponen penting dalam peningkatan kualitas pendidikan. Namun, di TK Identik Islamic School, proses ini masih dilakukan secara manual yang rentan terhadap kesalahan dan kesulitan penyimpanan arsip. Penelitian ini bertujuan untuk merancang UI/UX aplikasi penilaian kinerja guru berbasis web guna meningkatkan efektivitas guru menggunakan pendekatan Design Thinking, yang melibatkan tahap Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Test. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara dengan guru, kepala sekolah, dan admin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi mampu mengotomatisasi perhitungan nilai dan menyimpan data arsip dengan efisien. Umpan balik pengguna menunjukkan aplikasi ini mudah digunakan dan dapat diakses kapan saja. Pengujian prototipe dengan Usability Testing menghasilkan skor SUS (System Usability Scale) sebesar 80,83, yang termasuk kategori baik. Perancangan UI/UX aplikasi ini efektif dalam meningkatkan efektivitas penilaian kinerja guru. Saran pengembangan lebih lanjut adalah mengimplementasikan aplikasi ini menjadi website yang dapat diakses secara luas dan diuji menggunakan User Acceptance Testing (UAT).

Kata Kunci: UI/UX, Penilaian Kinerja Guru, Aplikasi Berbasis Web, Design Thinking, Efektivitas Guru, System Usability Scale.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 18 Sep 2024 04:24
Last Modified: 18 Sep 2024 04:24
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/694

Actions (login required)

View Item
View Item