PERANCANGAN UI/UX APLIKASI E-WALLET DENGAN FITUR KONTROL KEUANGAN MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING

Febriyanti, Nurasri (2024) PERANCANGAN UI/UX APLIKASI E-WALLET DENGAN FITUR KONTROL KEUANGAN MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2024-Nurasri Febriyanti-Sistem Informasi-Fulltext - Nurasri Febriyanti.pdf] Text
2024-Nurasri Febriyanti-Sistem Informasi-Fulltext - Nurasri Febriyanti.pdf

Download (11MB)

Abstract

Tugas akhir ini membahas rancangan UI/UX aplikasi e-wallet “PocketProsper” yang dilengkapi dengan fitur kontrol keuangan. E-wallet merupakan inovasi dalam teknologi fintech yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam melakukan transaksi keuangan. Dengan perkembangan ini, e-wallet menjadi semakin populer di kalangan masyarakat. Seiring dengan meningkatnya penggunaan e-wallet, banyak masyarakat yang mengalami kesulitan dalam mengelola arus keuangan mereka. Oleh karena itu, sangat penting untuk hadirkan aplikasi e-wallet yang dapat membantu pengguna dalam mengelola arus keuangan mereka. “PocketProsper” merupakan sebuah aplikasi e-wallet yang dirancang khusus untuk memberikan solusi dalam mengelola arus keuangan pengguna. Aplikasi ini tidak hanya menyediakan kemudahan dalam melakukan transaksi, tetapi juga menyediakan fitur-fitur kontrol keuangan seperti perencanaan pembayaran, simpan nota, catatan dan alarm, serta laporan keuangan. Dengan mengintegrasikan fitur-fitur tersebut, “PocketProsper” bertujuan untuk membantu pengguna dalam merencanakan dan mengelola keuangan pribadi mereka dengan lebih baik. Metode Design Thinking digunakan sebagai pendekatan dalam perancangan UI/UX aplikasi ini untuk memastikan bahwa aplikasi sesuai dengan kebutuhan pengguna. Aplikasi e-wallet “PocketProsper” telah menjalani pengujian usability testing dan mencetak skor System Usability Scale (SUS) sebesar 82, yang menunjukkan kualitas sangat baik.

Kata Kunci: E-Wallet, Kontrol Keuangan, UI/UX, Design Thinking

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 13 Sep 2024 07:21
Last Modified: 13 Sep 2024 07:21
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/659

Actions (login required)

View Item
View Item