IMPLEMENTASI SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN PADA BAZNAS KABUPATEN BOGOR MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI SDM ORANGEHRM

Shovie, Vina (2024) IMPLEMENTASI SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN PADA BAZNAS KABUPATEN BOGOR MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI SDM ORANGEHRM. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.

[thumbnail of 2024-Vina S-Sistem Informasi-Fulltext - VINA. S.pdf] Text
2024-Vina S-Sistem Informasi-Fulltext - VINA. S.pdf

Download (10MB)

Abstract

Baznas Kabupaten Bogor merupakan lembaga Zakat Pemerintah Kabupaten Bogor yang mandiri dan dibentuk berdasarkan UU RI No. 23 Tahun 2011 tentang pengelolaan zakat. Baznas Kabupaten Bogor masih sangat kekurangan SDM sehingga menyebabkan proses kerja menjadi lambat dan kurang efisien oleh karena itu baiknya sistem diperbarui agar kinerja lebih efisien. Salah satunya adalah sistem penilaian kinerja karyawan dengan menggunakan sistem informasi SDM yaitu OrangeHRM. Perangkat lunak OrangeHRM berbasis web yang digunakan untuk mengelola manajemen SDM menyediakan dua versi yaitu, starter (Open source) dan Advanced. Dengan begitu perusahaan dapat memanfaatkan aplikasi OrangeHRM untuk mengelola SDM perusahaan, salah satu modul yang dapat diterapkan dari aplikasi OrangeHRM adalah Modul Performance untuk mengelola sistem penilaian kinerja karyawan yang sebelumnya dilakukan manual dan belum terdokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah memasukan data karyawan, mengatur hak akses karyawan, membuat jadwal penilaian, melakukan penilaian kinerja karyawan, dan membuat catatan untuk reward karyawan yang hasil penilaian kinerjanya bagus. Evaluasi penerapan Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SISDM) ini dilakukan melalui wawancara, Uraian wawancara menunjukkan bahwa penggunaan sistem OrangeHRM memberikan kontribusi positif terhadap pengelolaan sumber daya manusia dalam organisasi Baznas Kabupaten Bogor. Meskipun ada sedikit kekurangan yaitu keinginan untuk adanya output berupa file. Kesan umumnya adalah bahwa OrangeHRM efektif dalam memenuhi kebutuhan pengelolaan SDM dan memberikan nilai tambah bagi organisasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan STT-NF
Date Deposited: 04 Sep 2024 04:30
Last Modified: 04 Sep 2024 04:30
URI: https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/526

Actions (login required)

View Item
View Item