Hardiyanto, Wangsit (2023) Perancangan UI/UX Sistem Inventori Barang Studi Kasus Pada UMKM SR40. Other thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri.
2023-Wangsit Hardiyanto-Teknik Informatika-Fulltext - WANGSIT HARDIYANTO.pdf
Restricted to Registered users only
Download (5MB) | Request a copy
Abstract
Seiring berjalannya waktu, dunia juga semakin berkembang akan ilmu pengetahuan, apalagi perkembangan akan ilmu teknologi informasi atau dunia IT yang sangat berkembang pesat. Hal tersebut juga berlaku bagi perusahaan yang bergerak di sektor perdagangan memerlukan suatu teknologi informasi salah satunya adalah sistem informasi inventori. Perancangan sistem informasi inventori bernama Gudangin menjadi salah satu penerapan pada bidang teknologi informasi. Sistem informasi inventori bernama Gudangin berbasis website digunakan untuk pengelolaan data barang keluar masuk. Antarmuka pengguna dibuat dengan tujuan agar pembuatan perancangan sistem informasi inventori menjadi lebih mudah. Desain antarmuka pengguna dan pengalaman pengguna yang baik pada sebuah sistem informasi akan membuat pengguna tetap berada pada sistem informasi tersebut. Namun sebaliknya, desain antarmuka dan pengalaman pengguna yang buruk dari suatu sistem informasi akan membuat pengguna tidak nyaman dan meninggalkan sistem informasi tersebut. Dalam perancangan UI/UX sistem informasi inventori bernama Gudangin berbasis website, pembuatan prototype antarmuka menggunakan tools Figma. Adapun metode yang digunakan dalam perancangan desain UI/UX pada sistem informasi inventori menggunakan metode Design Thinking. Metode Design Thinking memiliki 5 tahapan yaitu empathize, define, ideate, prototype, dan testing. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini bahwa Figma membantu dalam proses mendesain tampilan antarmuka sistem informasi inventori bernama Gudangin berbasis website dengan User Interface yang menarik dan mudah digunakan serta User Experience yang baik dengan nilai presentase menggunakan pengujian skenario pengujian yaitu 100%.
Kata kunci : Design Thinking, Website, User Interface, User Experience, Inventori.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum |
Divisions: | Teknik Informatika |
Depositing User: | Pustakawan STT-NF |
Date Deposited: | 16 Aug 2023 08:16 |
Last Modified: | 28 Aug 2023 06:50 |
URI: | https://repository.nurulfikri.ac.id/id/eprint/328 |